Soal CPNS 2018

Terkait Soal tentang Judul Lagu Karya SBY, Panitia Tes CPNS Minta Maaf

Sekretaris Jendral Kementerian Perdagangan (Sekjen Kemendag)  Ardiansyah Parman menyampaikan permohonan maaf atas adanya soal tes CPNS di Kemendag dengan materi pertanyaan judul lagu karya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

"Kami telah meminta penjelasan kepada Ketua Panitia pelaksana rekrutmen Kemendag 2010 yang bertanggung jawab penuh terhadap pertanyaan yang ada di dalam ujian. Ketua panitia telah menjelaskan bahwa prinsipnya pertanyaan ujian di bagian umum untuk menguji pengetahuan umum secara luas, ini telah dipertimbangkan oleh panitia," ungkap Ardiansyah di dalam pernyataan resminya kepada JPNN, Sabtu (16/10) malam.

Ardianyah yang juga selaku penanggung jawab tes CPNS Kemendag  menjelaskan, pembuatan soal ujian tidak mempunyai niat dan tujuan lain. Namun jika muncul persepsi atau tanggapan yang beraneka ragam dari masyarakat, lanjut Ardiansyah, pihaknya sungguh-sunggu memohon maaf atas kejadian tersebut. Menurutnya, seluruh niatan dari adanya soal tersebut  adalah untuk tujuan positif bagi calon CPNS yang mengikuti ujian masuk CPNS Kemendag.
"Kami selaku Sekjen sebagai penanggung jawab tentu menyatakan permohonan maaf kepada masyarakat dan terutama Presiden SBY atas kekeliruan kami memasukkan satu pertanyaan yang membawa nama Presiden tanpa sepengetahuan beliau," ujarnya.

Ardiansyah juga menerangkan, pihaknya akan melakukan evaluasi termasuk juga  pembenahan internal yang diperlukan dan terhadap panita. Untuk itu, lanjut Ardiansyah,  ke depan Kemendag akan melakukan koreksi dan menindaklanjuti atas berbagai masukan dari berbagai pihak dan masyarakat untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan yang masih terjadi.

"Evaluasi ataupun koreksi yang akan kita lakukan tentunya dilakukan dengan  semangat perbaikan ke depan. Kami juga telah mengambil langkah-langkah internal untuk perbaikan ini, dan kejadian seperti ini diharapkan tidak akan pernah terjadi lagi," tegasnya.

Sebelumnya Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik Daniel Sparingga mengatakan bahwa Presdien menyesalkan  lolosnya soal judul lagu di album Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam tes CPNS. Menurut Daniel, awalnya pihak istana menganggap berita itu sebagai kelucuan. Tapi karena isu yang berkembang menjadi berbeda, itu  justru kejengkelan. Presiden, kata Daniel,  tidak mungkin meminta lagunya dijadikan soal dalam tes CPNS.[via]

Kisi-kisi Soal CPNS dan PPPK 2021

Check Also

Masalah KTP yang Wajib Diketahui saat Daftar CPNS (Pahami Sampai Tuntas)

Pemerintah telah mengumumkan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada 28 Oktober 2019 lalu. Seleksi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *