Soal CPNS 2018

MenpanRB Rekrut 100 Pegawai Bidang Humas

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB) akan merekrut 100 pegawai khusus dibidang kehumasan.

Perekrutan tersebut nantinya untuk mempublikasikan seluruh kegiatan yang dilakukan kementerian atau instansi pemerintah melalui media massa sesuai dengan perintah Presiden Jokowi yang meminta transparan.

“Dalam waktu dekat kita akan mencari 100 orang yang nantinya akan ditempatkan diberbagai kementerian,” kata MenpanRB, Yuddy Chrisnandy saat berbincang dengan media massa di Lembang Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/9/2015).

Dia menegaskan, untuk dapat mengikuti seleksi ini tentunya ada persyaratan yang harus dipenuhi seperti pendidikan minila S2 dan mampu berhasa Indonesia dan Inggris dengan baik.

“Jadi ini bisa diikuti oleh PNS dan umum, yang usianya minimun 25 dan maksimal 28 tahun,” jelasnya.

Disinggung soal perekrutan tersebut apakah humas Kementerian yang sudah ada tidak berjalan maksimal, Yuddy menegaskan seluruh kegiatan yang dilakukan setiap Kementerian tidak diungkapkan kepada media massa sehingga masyarakat tidak mengetahui informasi soal Kementerian.

“Ini jadi salah satu elemen refomasi birokrasi, agar masyarakat tahu apa yang dikerjakan kementerian,” tutupnya. – Sumber: inilah.com

Kisi-kisi Soal CPNS dan PPPK 2021

Check Also

Masalah KTP yang Wajib Diketahui saat Daftar CPNS (Pahami Sampai Tuntas)

Pemerintah telah mengumumkan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada 28 Oktober 2019 lalu. Seleksi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *